Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Macam-Macam Bisnis Online, Peluang, Keutungan Dan Manfaatnya

Macam-macam bisnis online beserta peluang dan potensi keuntungan juga manfaatnya akan Pandbis.com coba ulas untuk membantu sobat pandbis khususnya calon/pelaku bisnis online pemula yang masih butuh pemahaman tentang hal ini.

Bisnis online saat ini menjadi incaran banyak orang, sudah banyak mereka yang sukses meraih milyaran rupiah setiap bulannya hanya dengan menjalankan bisnis via internet saja. Akses internet yang mudah digunakan dan hamper seluruh masyarakat memiliki internet yang didukung perkembangan dunia digital yang semakin maju membuat bisnis online semakin menjanjikan.

Bisnis online merupakan bentuk bisnis yang dilakukan secara online. Kata online disini otomatis berarti bahwa pelaku bisnis menngerakkan usahanya dengan terhubung ke jaringan internet. bisnis online bis dilakukan oleh perseorangan atau kelompok dengan tujuan untuk memperoleh laba berupa uang.

Dalam bisnis online yang harus dimiliki oleh pelaku bisnis yaitu pengetahuian tentang Internet Marketing. Pada dasarnya antara Bisnis Online dan Internet Marketing mempunyai kesamaan arti atau makna yang sama yakni sama – sama memiliki tujuan untuk memperoleh penghasilan melalui dunia maya. Namun untuk Internet Marketing lebih berorientasi terhadapat ilmunya atau teknik – teknik mendapatkan uang dari bisnis online tersebut.

macam-macam bisnis online yang populer

Jadi dapat disimpulkan bahwa Internet Marketing adalah suatu ilmu wajib yang digunakan bagi setiap orang yang ingin mengembangkan usaha atau meraih penghasilan dari internet. Dengan mengetahui cara dan strategi internet marketting yang tepat maka Sobat pandbis akan mengerti dasar dari pemasaran melalui media internet.

Saat ini bisnis online mulai marak dan menjadi salah satu pilihan menarik dalam usaha memperoleh uang. Bisnis online ini hadir dalam berbagi bentuk dan metode yang dijalankan. Misalnya; Affiliate Marketing, PPC (Pay Per Click) Publisher, PTR (Paid To Review), domain parking, services online, online trading , multilevel marketing dsb.

Dan untuk sahabat pandbis semua, inilah daftar bisnis online yang popular dan banyak dijalankan, dan ini juga dapat sahabat jadi sebagai ide bisnis internet potensial yang bisa dijalankan untuk semua kalangan;

1. Forex / Online Trading

Berasal dari kata ” Foreign Exchange ” , yang berarti pertukaran mata uang asing , atau pertukaran mata uang yang satu dengan yang lainnya , yang tujuan awalnya adalah untuk pembayaran luar negeri . Intinya forex adalah bisnis jual beli mata uang, silahkan pelajari lebih lanjut tentang istilah penting dalam forex sebagai dasar pemahaman untuk sahabat terkait bisnis ini sehingga sahabat akan lebih mantap jika ingin terjuan didalamnya.

2. Toko Online / Online Store

Toko online adalah suatu website yang menjual aneka barang dalam bentuk apapun kepada masyarakat luas. Seseorang dapat bertransaksi langsung melalui laman website tersebut untuk membli barang yang ia suka. Website ini bisa milik pribadi ataupun perusahaan.

3. Affiliate Marketing / Affiliasi / Reseller 

Bisnis ini juga banjyak dijalankan oleh banyak orang di ineternet. Affiliate marketing bisa dibilang sama dengan makelar atau perantara. Sebab seseorang yang menjalankan Affiliate marketing akan mendapatkan upah atau fee dari menjualkan barang milik orang lain. Bedanya kalau makelar dilakukan di dunia nyata, sedangkan Affiliate marketing dilakukan di Internet.

4. PPC (Pay Per Click) Publisher

Bisnis ini dijalankan oleh perusahaan dalam bentuk jaringan periklanan secara online. Biasanya dikelola oleh website yang menerima iklan dan menerbitkan iklan dari banyak advertiser di seluruh dunia. Webiste ini juga membutuhkan seorang publisher untuk menampilkan iklannya. Salah satunya dengan cara PPC, yaitu publisher akan dibayar dari setiap klik iklan yang dihasilkannya. Namun disini ada kelebihan dan kekurangan PPC yang musti sobat pahami lebih dulu.

5. PTR (Paid To Review)

PTR juga menjadi salah satu bisnis online yang masih dijalankan hingga sekarang, Setiap orang akan mendapatkan upah daris etiap review yang dikalkukannya. Review bisa untuk produuk barang dan jasa, website dan lainya.

6. CPM (Cost per Million)

Hampir sama dengan PPC, cuma publisher akan dibayar hanya dari setiap iklan tampil dihalaman blog/websitenya. Biasanya per 1000 tampilan.

7. CPA (Cost per Action)

Bisnis periklanan online ini sistemnya yaitu publisher akan dibayar dari setiap ada orang yang melakukan Action/bergabung melalu link referral publisher yang dipasang di web/blog/atau medsosmya.

8. Memarkir Domain (Domain Parking)

Ini juga menjadi solusi untuk sobat pandbis yang ingin mudah menjalankan bisnis online, dengan memarkir domain yang sudah gak kepakai di salah satu jasa parker domain, maka sobat pandbis akan memperoleh bayaran dari parker domain tersebut, karena setiap kali ada pengunjung yang mengakses domain itu secara otomatis akan diarahkan ke halaman yang berisi iklan-iklan.


9. Services/ Layanan Online

Ini bisa dijalankan oleh seseorang yang memiliki keahlian khusus dibidang tertentu, seumpama sobat pandbis memiliki skill dibidang desain maka sobat pandbis dapat menjual skill sobat pandbis tersebut di internet.


10. Service / Layanan Domain dan Hosting

Ini adalah bisnis online yang menjual layanan domain dan hosting untuk ebsite atau blog. Bisa untuk pribadi atau perusahaan.

11. Jasa Pembuatan Website dan Blog

Sahabat pandbis yang memiliki skill dibidang web atau blog dapat menjalankan bisnis ini. Sobat pandbis dapat memasang tarif harga dari setiap jasa yang sobat pandbis tawarkan.

12. Dan Lainya............

Bisnis online merupakan sebuah bisnis yang mudah dijalankan dan berpotensial sekali dapat memberikan banyak keuntungan kepada pelakunya. Setidaknya ada beberapa manfaat dan keuntungan yang dapat kita peroleh dari bisnis lewat internet ini.

Kita tidak bisa memungkiri bahwa pada era Informasi dan Komunikasi yang berkembang sangat pesat seperti sekarang ini, akan sangat memudahkan untuk melakukan pertukaran informasi antara satu orang dengan orang lainnya. Kehebatan dan kecapatan sistem informasi dan komunikasi serang ini juga dapat dimanfaatkan oleh para pelaku-pelaku bisnis untuk mempromosikan produk-produk yang dihasilkan oleh suatu perusahaan atau perorangan untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Salah satu caranya ialah dengan memulai bisnis secara online, karena dengan bisnis secara online kita dapat memanfaatkan luasnya jaringan komunikasi secara global diseluruh dunia, dengan itu para pelaku bisnis dapat menjangkau konsumen yang tidak dapat dijangkau dengan pola bisnis offline.

Keuntungan-keuntungan lain yang dapat dimanfaatkan para pelaku bisnis dengan bisnis online yaitu: kemudahan dalam segi modal, karena bisnis online tidaklah terlalu membutuhkan modal yang besar, cukup dengan satu unit komputer dan jaringan internet. Manfaatkan jaringan internet untuk menjangkau konsumen, karena internet bersifat global dan mendunia sehingga kita dapat menjangkau kosumen yang jauh dengan mudah dengan mempromosikan produk dengan mudah di internet. salah satu caranya dengan membuat blog atau website sederhana. bagi sobat pandbis yang belum mengetahui bagaimana cara untuk membuat blog atau website, ada banyak buku-buku yang dijual yang membahas mengenai bagaimana cara membuat sebuah blog atau website untuk berbisnis secara online, atau bisa juga dengan mendaftarkan diri pada kursus-kursus pembuatan blog, atau pada suatu sekolah khusus yang memberikan pendidikan yang sangat lengkap tentang bagaimana cara untuk membuat blog, meningkatkan kapasitas blogging dan bagaimana menghasilkan uang dari blog itu.

Semua pekerjaan tentu ada resikonya, begitu pula dengan bisnis online, menjalankan bisnis online tidak bisa lepas dari resiko yang menghadang. Diatara resiko bisnis online yaitu bisnis online rentan dengan penipuan dan penggelapan. Banyak kasus yang sudah terjadi bahwa tidak sedikit orang yang terkena tipu dengan bisnis online . kebanyakan bisnis yang menipu seperti ini adalah bisnis online yang berkedok investasi atau patungan modal dengan menjanjikan bunga tinggi.

Khusus pemula yang mencoba bisnis online  sebaiknya bertanya dulu kepada teman atau saudara yang sudah paham dan pernah melakukan sebelum terjun dalam BO. Dan pertimbangkan pula untung ruginya. Umumnya pelaku bisnis online adalah orang yang sudah paham betul dengan resiko dalam bisnis di internet.

Itu lah macam-macam bisnis online serta potensi keuntungan, peluang, dan manfaat yang akan didapatkan ketika menjalankan bisnis tersebut. Saran saya, pandai-pandailah melihat peluang dan memilih bisnis online yang cocok dan pas. Ini hanya sekedar corat-coret dikala luang saja. Semoga penjelasan saya ini bermanfaat.
A Nur
A Nur Hanya manusia biasa yang suka menulis. Dengan sedikit pengetahuannya berharap dapat memberikan inspirasi dan motivasi kepada orang lain.